Detail Modul

Nama Modul: Memahami Persamaan Linear Dua Variabel (PLDV)
Kategori: Matematika
Penulis: Dr. Nurrahmawati, M.Pd
Deskripsi: Mendefinisikan persamaan linear dua variabel, Mengubah suatu situasi ke dalam bentuk model matematika, Menentukan selesaian PLDV dan menggambar grafiknya.
File Modul: Lihat Flipbook

PEMBUATAN ITAK KELAMAI

Itak Kelamai merupakan salah satu kuliner tradisional di Kabupaten Rokan Hulu yang melambangkan gotong royong. Tradisi membuat itak sudah berlangsung turun temurun selama ratusan tahun. Biasanya, pembuatan itak akan semakin ramai jelang lebaran idul fitri. Cik Tini akan membuat itak kelamai, sehingga diperlukan bahan tepung dan gula aren. Cik Tini biasanya membuat Itak kelamai menggunakan tepung beras yang ditumbuk halus. Cik Tini akan berbelanja tepung dan gula aren untuk keperluan membuat itak di Pasar Modern Pasir Pengaraian. Sedangkan untuk bahan santan sudah tersedia di rumah Cik Tini. Cik Tini membeli 3 kg tepung beras dan 4 kg gula aren dengan total harga Rp208.000.

Tantanganmu: Dari Total uang yang dikeluarkan Cik Tini, berapa harga dari masing-masing 1 kg tepung dan 1 kg gula aren?

Apa yang Perlu Kita Ketahui?

Diskusikan dengan kelompok mu mengenai hal berikut ini untuk membantu Permasalahan Cik Tini. Gunakan informasi dari berbagai bahan bacaan Dari masalah Pembuatan Itak kelamai tersebut apa saja informasi yang bisa kamu peroleh? Apa yang ingin dicari dari permasalahan tersebut?

Apa yang ingin dicari dari permasalahan tersebut?

Penyelidikan

Ubahlah informasi yang kalian dapatkan pada Tahap Identifikasi Masalah kedalam bentuk permisalan dengan suatu variabel! (dimisalkan menggunakan variabel x dan y)

Nyatakan hubungan antara banyaknya bahan yang dibeli dan harga masing-masing bahan untuk mendapatkan suatu persamaan yang menunjukkan bagaimana dua variabel saling terkait.

Berapakah harga 1 kg tepung beras dan harga 1 kg gula aren yang kamu peroleh?

Sajikan Solusimu!

Presentasikan hasil kinerja dari kelompok kalian di depan kelas! Kemudian mintalah kepada kelompok lain untuk menanggapi hasil kinerja kelompok kalian!

Tuliskan langkah-langkah penyelesaian dan hasil akhir perhitunganmu di sini.

Refleksi

Selamat! Kamu telah menyelesaikan tantangan ini. Sekarang, mari kita lihat kembali proses yang sudah kamu lalui.

Pembahasan


Selamat! Kamu telah menyelesaikan tantangan ini. Sekarang, mari kita lihat kembali proses yang sudah kamu lalui.


Apa yang kamu pelajari dari masalah ini!

Silakan login sebagai siswa untuk mengirim jawaban.

Tugas Individu

Silakan login sebagai siswa untuk mengerjakan tugas ini.